RAPAT TIM ZI: START DI AWAL TAHUN UNTUK PROGRESS LEBIH BAIK
Kamis, 20/01
Badung, Bali
“Jika sudah dinilai menjadi satker yang termasuk dalam Zona
Integritas, maka seluruh aspek pelayanan harus ditingkatkan agar dapat
memberikan pelayanan prima dan sebaik-baiknya pada masyarakat”
Demikian yang disampaikan Kepala BDK Denpasar, H. Suyatno
ketika memberikan arahan dalam rapat tim Zona Integritas (Kamis, 19/01)
Sebagaimana tercantum pada Laporan Pelaksanaan PMPZI Tahun
2022 oleh Sekretariat Jenderal Kementerian Agama, BDK Denpasar menjadi salah
satu satker yang memenuhi syarat untuk dilakukan penilaian lanjutan. Hal ini
tentu menjadi pencapaian yang diharapkan setelah di tahun 2022, seluruh tim
berjibaku dan berupaya untuk memenuhi target pemenuhan eviden Zona Integritas
“Terimakasih atas semua kerja keras tim Zona Intergritas BDK
Denpasar, sehingga BDK Denpasar menjadi salah satu instansi yang dinilai layak untuk maju dalam penilaian Zona Integritas dan
apabila nanti kita sudah menjadi satker dengan predikat WBK dan WBBM, maka dari
segi pelayanan, hospitality, pertanggungjawaban akan menjadi suatu hal yang
mutlak”, ujar Suyatno
Dalam kesempatan tersebut Suyatno menyampaikan bahwa PPK
sudah menganggarkan pemenuhan eviden sekaligus meningkatkan pelayanan terkait
Zona Intergritas di BDK Denpasar.
“Dari enam area atau pokja, silahkan dipilih dan dicermati mana
yang sudah dan yang belum dilakukan. Yang sudah dilakukan mari ditingkatkan dan
diperbaiki, dan yang belum mari dimulai untuk dilengkapi mulai awal tahun ini. Maka
ayo kita mulai dari awal tahun ini sedikit demi sedikit, sehingga di pertengahan
tahun kita sudah punya eviden dan di akhir tahun tinggal kita lengkapi
kekurangan eviden-eviden di masing-masing pokja” tandas pria kelahiran wonogiri
tersebut
Mengakhiri arahannya, Kepala Balai berpesan untuk Tim ZI
agar mengagendakan pertemuan rutin, karena untuk mencapai tujuan, Tim ZI harus
memiliki road map guna mengukur ketercapaian progress.