Rapat Kerja Tahun 2022 (Pemilihan Agen Perubahan, Penentuan Pengurus Tim RB dan ZI, Penyusunan Program Tahun 2022)
  • 13 Januari 2022
  • 220x Dilihat
  • Berita

Rapat Kerja Tahun 2022 (Pemilihan Agen Perubahan, Penentuan Pengurus Tim RB dan ZI, Penyusunan Program Tahun 2022)

(Kamis, 13 Januari 2022)

Rapat kerja Tahun 2022 BDK Denpasar memasuki hari ke-empat. Rapat dimulai pukul 08.00 dan dihadiri langsung oleh Kepala Balai Diklat Keagamaan Denpasar, Kepala Subbagian Tata Usaha BDK Denpasar, Kepala Seksi Diklat Tenaga Teknis dan Administrasi, serta Koordinator Widyaiswara. Agenda rapat kerja di hari ke-empat ini adalah Penetapan Agen Perubahan, Penetapan Ketua dan Sekretaris RB dan ZI, serta Penentuan Program Tahun 2022.

Agenda pertama dalam Rapat Kerja di hari ke-empat adalah Pemilihan Agen Perubahan Periode 2022-2024. Dalam pemilihan tersebut, Kepala Balai menyampaikan pandangan terkait pegawai yang layak untuk dijadikan agen perubahan BDK Denpasar. Dengan berbagai pertimbangan dan dukungan seluruh pegawai BDK Denpasar, secara aklamasi, I Gusti Ngurah Suariana, S.Kom., agen perubahan periode 2020-2024 terpilih kembali sebagai Agen perubahan untuk periode dua tahun ke depan.

Selanjutnya, agenda rapat beralih ke penetapan ketua RB dan ZI untuk periode 2022, Drs. H. Sugeng Sudarsono, M.Pd terpilih sebagai Ketua RB dan ZI, sementara itu Ni Luh Sukmawati, M.M. terpilih menjadi Sekretaris 1 dan Ninik Uswatun Fadilah, M.Pd. sebagai Sekretaris 2. Diharapkan dari pemilihan Ketua dan Sekretaris dapat memacu seluruh pegawai terutama yang bertugas di Pokja RB dan ZI untuk mencapai target di akhir tahun 2022.

Agenda rapat ketiga adalah penentuan program tahun 2022. Kepala Balai menyerahkan kepada masing-masing bagian untuk menyusun program kerja tahun 2022 yang dikoordinatori oleh Kasubbag Tata Usaha, Kasi Diklat tenaga Teknis, dan Koordinator Widyaiswara. Pemaparan program tiap bagian atai seksi akan dilaksanakan di hari ke-lima.