EVALUASI PASCA PELATIHAN DAN ANALISIS KEBUTUHAN PELATIHAN
(Jumat, 26 November 2021)
Menjelang akhir agenda pelatihan, Balai Diklat Keagamaan melakukan serangkaian kegiatan yang menjadi bagian penting dalam pelaksanaan pelatihan. Dua agenda yang dilakukan beriringan karena ada satu keterkaitan dalam merancang kegiatan pelatihan yang berkualitas. Kegiatan dimaksud adalah Evaluasi Pasca Pelaktihan (EPP) 2021 dan Analisis Kebutuhan Pelatihan (AKP)
Kementerian Agama Kota Mataram adalah salah satu unit kerja yang menjadi lokus kegiatan EPP dan AKP. Kegiatan difokuskan dibeberapa madrasah yang tenaga pendidik dan kependidikan mengikuti kegiatan pelatihan yang dilaksanakan oleh Balai Diklat Keagamaan Denpasar baik Pelatihan Jarak Jauh (PJJ) yang menjadi andalan Balai Diklat Keagaaman Denpasar, Pelatihan Di Wilayah Kerja (PDWK) dan Pelatihan di Tempat Kerja (PDTK). Selain di Madrasah kegiatan dilaksanakan di Kantor Kementerian Agama untuk mendapatkan informasi kebutuhan pelatihan bagi tenaga keagamaan, kependidikan dan kepegawaian dilingkungan Kan Kemenag Kota Mataram.
Kegiatan EPP dimaksudkan untuk mengetahui kebermanfaatan dan keberterimaan kegiatan yang telah diikuti oleh peserta pelatihan bagi Madrasah (Guru, Teman Sejawat, Siswa dan Kepala Madrasah). Sedangkan kegiatan AKP diharapkan dapat memberikan data tentang kebutuhan jenis pelatihan bagi Guru, Kepala Madrasah, tenaga kependidikan, tenaga kepegawaian, dan tenaga keagamaan
Kegiatan EPP dan AKP di Kota Mataram dilaksanakan dari tanggal 24 sampai dengan 27 November 2021. Kegiatan diawali tanggal 24 November dengan melakukan silaturrahim dengan Kepala Kantor Kemenag Kota Mataram untuk mohon ijin dan menyampaikan maksud kegiatan EPP dan AKP.
Hari Kedua, tim BDK Denpasar melakukan EPP dan AKP di MAN 2 Mataram. Kegiatan diawalli dengan Silaturahim dengan Kepala MAN Bpk H Lalu Sauqi , Tim EPP dan AKP disambut dalam serangkaian Hari Guru dilanjutkan dengan kegiatan temu alumni PJJ Publikasi Ilmiah, PJJ Media Pembelajaran Berbasis TIK dan PJJ Penilaian Pembelajaran Berbasis HOTS. Hasil Evaluasi mengunjukkan Guru guru semakin terampil dan telah menerapkan hasil pelatihan diantaranya ada alumni atas nama Verweny Rochcy Maryati. S.Pd,M.Pd yang menghasilkan buku bidang Pendidikan berjudul Menyibak Bahasa Verbal Anak Down Syndrome
Dari MAN 2 Mataram Tim melanjutkan kunjungan ke MAN 1 Mataran dan diterima oleh Wakil Kepala Bagian Kurikulum yang juga merupakan Alumni PJJ Calon Kepala Madrasah, dan bebarapa Alumni PJJ Publikasi Ilmiah, PJJ Pembelajaran HOTS. PJJ Metodologi Pembelajaran, PJJ Media Pembelajaran Berbasis TIK hasil Evaluasi menunjukkan Disiplin dan Profesionalisme alumni meningkat dan semakin kompeten di bidangnya dan telah melakukan desiminasi.
Perjalanan selanjutnya dari MAN 1 Mataram dilanjutkan di MIN 1 Mataram. Kepala MIN 1 Mataram Heny Marlina yang juga alumni PJJ Calon Pengawas menyambut kedatangan TIM EPP dan AKP dalan satu rangkaian kegiatan peringatan Hari Guru. Dalam kegiatan ini dilakukan EPP dan AKP kepada Alumni PDWK Penilaian Pembelajaran Berbasis HOTS dan PDTK Media Pembelajaran Berbasis TIK. Dalam EPP didapatkan informasi kegiatan RTL berupa desiminasi dan karya alumni berupa video pembelajaran.
Dari tiga Madrasah didapatkan hasil AKP berupa beberapa jenis pelatihan yang diperlukan oleh Guru, Kepala Madrasah, Wakil Kepala Madarasah, sebagai besar guru mengharapkan pelatihan Moderasi Beragama dan PKG PKB angka kredit. Hari ketiga, Kegiatan AKP dilakukan di kantor Kementerian Agama Kota Mataram diterima oleh Bapak H M Zakiudin Kasubag Tata Usaha , Petugas Simdiklat , Kasi Penmad dan Penyuluh Agama Kristen. Beliau mengapresiasi kegiatan dan berharap ada beberapa kegiatan PDTK/ PDWK untuk pegawai dilingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Mataram dan pelatihan pembentukan Calon Penyuluh Agama karena ada beberapa Calon Penyuluh yang belum mengikuti pelatihan Calon Penyuluh untuk menduduki jabatan Penyuluh Ahli Pertama. Dari kepegawaian menginginkan pelatihan Angka Kredit Guru (PKG PKB)
(TIM EPD AKD Diterima Bpk H. Moh.Amin)
(Peringatan Hari Guru di MAN 2 Mataram)
(Kegiatan EPP dan AKP di MAN 1 Mataram)