KEPALA KANKEMENAG KAB. SUMBAWA: GALI ILMU DALAM PELATIHAN, SOSIALISASIKAN PADA REKAN SEJAWAT, DAN TERAPKAN PADA PESERTA DIDIK
  • BDK Denpasar
  • 11 April 2023
  • 133x Dilihat
  • Berita

KEPALA KANKEMENAG KAB. SUMBAWA: GALI ILMU DALAM PELATIHAN, SOSIALISASIKAN PADA REKAN SEJAWAT, DAN TERAPKAN PADA PESERTA DIDIK

Senin, 10/4

Sumbawa, NTB

Menilik perkembangan teknologi yang kian pesat termasuk di dunia pendidikan, para guru harus proaktif mengembangkan metode pembelajaran untuk para siswa. Ini bertujuan untuk  meningkatkan kemampuan para pendidik atau pengajar dalam mengajar dengan menggunakan pendekatan, teknik, dan strategi yang tepat untuk mencapai tujuan pembelajaran yang diinginkan.

Berangkat dari tujuan tersebut, Balai Diklat Keagamaan Denpasar menggelar Pelatihan Metodologi Pembelajaran Angkatan I Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sumbawa. Pelatihan ini diikuti oleh 40 orang guru MTs dan MA pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sumbawa.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sumbawa, H. Muksin, S.H., M.Pd.I. membuka pelatihan secara resmi. Dalam sambutannya, Kepala Kankemenag Sumbawa tersebut berterima kasih kepada Balai Diklat Keagamaan Denpasar atas terselenggaranya Pelatihan Metodologi Pembelajaran ini, dan berharap  mendapat kesempatan pelatihan yang lain di tahun 2023.

Lebih lanjut lagi, Muksin meminta seluruh peserta untuk mengikuti tata tertib selama pelatihan berlangsung dan hasil pelatihan dapat disosialisasikan kepada rekan guru yang belum mengikuti pelatihan ini.

Muksin berharap peserta dapat menggali ilmu sehingga pelatihan dapat bermanfaat dikembangkan oleh peserta di tempat tugas masing-masing. Selanjutnya hasil pelatihan akan dievaluasi oleh Kepala Madrasah masing-masing dan Kepala Seksi Pendidikan Madrasah.

Selama pelatihan, peserta memperoleh materi dari Widyaiswara BDK Denpasar Drs. Bambang Rudianto, M.Pd. dan Wachidun, S.Pd., M.Pd. serta didampingi oleh tiga orang panitia penyelenggara, Hawaryyun Djaelani, Ali Masyhudi, Giyanti, dan Ni Ketut Ayu Sri Widiani